WELCOM

Minggu, 31 Maret 2013

Dragon Nest Skill Build Guardian




Wah udah lama banget ga buka ns, dan belum sempet update seputar ns. Tapi tenang sebentar lagi admin akan update seputar ns juga kok, namun sebelumnya admin ingin berbagi tentang game dragon nest indo nih. Topik kali ini adalah tentang paladin guardian build. Sebelum masuk ke build nya kita perlu tahu dulu tentang apa itu guardian, dan jalan apakah yang ingin kalian tempuh sebagai guardian. Langsung deh to the point, silahkan disimak ya pendapat saya dari menganalisa berbagai panduan guardian buil..

1. Apa itu guardian.
Guardian adalah job dengan pertahanan tertinggi di dragon nest, tugas guardian adalah melindungi teman - temannya dalam nest. Mereka bergerak sebagai tameng bagi party, karena mereka memiliki berbagai skill untuk bertahan hidup di berbagai situasi dan kondisi.

2. Apa perbedaan dengan crusader?
Simple saja, crusader lebih fokus dengan magic attack sehingga crusader cenderung sebagai job offensive sedangkan guardian sebagai job defensive.

3. Apakah guardian memuaskan dalam pvp dan pve?
Karena saya pribadi bermain dengan guardian build, untuk pve cukup memuaskan, walaupun kalian tidak bisa menyelesaikan map secepat job lain, namun skill offensive guardian sudah cukup mumpuni untuk pve. Untuk pvp, jujur jika kalian pemula akan kesulitan bermain dalam pvp, karena paladin merupakan job yang membutuhkan banyak pengalaman bermain. Sekali kalian menguasai job ini, wah combonya udah ga putus - putus deh. Untuk pvp party jangan ditanya, paladin guardian build susah k.o nya karena didukung buff bertahannya dan dengan skill ultimate the god within, pasti ngacir semua tuh musuh. Untuk offensive, lumayan lah walaupun skill serang tidak sebanyak job lain, namun masih bisa jadi killer (tinggal pinter - pinternya yang main aja, liat situasi).

4. Apa yang ditingkatkan ketika memilih guardian.
- Str : guardian adalah phsycal job jadi status utama adalah str.
- vitality : status ke 2 yang terpenting adalah vitality karena seorang tanker jangan sampai punya hp tipis.
- agility : untuk agility merupakan status secondary. Kenapa tidak menggunakan status critical? Karena untuk 1 point agility akan meningkatkan 0.4 attack power.
- defend : jika kalian ingin menjadi benar - benar tak terkalahkan boleh juga ningkatin defend.
- mdef : saya lebih menyarankan untuk memperbesar mdef dibanding def, karena dalam pvp dan nest, serangan yang mengkhawatirkan merupakan serangan bertipe magic, namun peningkatan def dan mdef yang balance akan lebih baik.
- max hp : max hp sama dengan status vit, perbedaannya vit juga menambah status defend.

5. Skill build.




Untuk skill build sebenarnya tergantung oleh playstyle masing - masing. Untuk build di atas balance antara nest dan pvp. Untuk serangan saya menggunakan electric smite, armor break dan lightning zap, sisanya lebih banyak ke buff. Oh iya untuk ultimate, karena paladin memang job yang mempunyai skill offensive sedikit, saya mengambil hammer of divinity untuk pvp offensive, sedangkan the god within untuk situasi kritis. Namun   untuk guardian nantinya akan lebih baik jika mengambil 1 ultimate saja, agar SP tidak terbuang sia - sia. Karena pada guardian akan ada skill justice crash. Selain itu selama saya pvp dan nest, hammer of divinity juga tidak banyak membantu, dikarenakan skill ini mudah untuk di interrupt musuh.


Kalau ingin buat skill build sendiri :http://dnarmory.com/skill-calc?i=4-20-41-50
Kalau yg ini buatan gw sob   : http://dnarmory.com/skill-calc?i=4-20-41-50#sjNk6EwH3BPDe-2ko8sb

Tidak ada komentar:

Posting Komentar